Lomba Kompetensi Siswa SMK Ke 30 Tahun 2022

Lomba Kompetensi Siswa SMK Ke 30 Tahun 2022

Latar Belakang
Lomba Kompetensi Siswa adalah kompetisi tahunan antar siswa pada jenjang SMK sesuai bidang keahlian yang diajarkan pada SMK peserta. LKS ini setara dengan OSN (Olimpiade Sains Nasional) yang diadakan di SMP/SMA. Kegiatan ini merupakan salah satu bagian dari rangkaian seleksi untuk mendapatkan siswa-siswi terbaik dari seluruh Indonesia yang akan dibimbing lebih lanjut oleh tim bidang kompetisi masing-masing dan akan diikutsertakan pada kompetisi keahlian tingkat internasional.

Tujuan
1. Menyiapkan calon delegasi indonesia pada kompetisi tingkat internasional baik melalui Asean Skill Competition ASC maupun World Skills Competition WSC
2. Memacu setiap SMK meningkatkan kualitas proses dan hasil pembelajarannya sesuai dengan tuntutan kebutuhan dunia kerja
3. Menyediakan wahana pengembangan dan pengakuan keunggulan kerja bagi siswa SMK yang memiliki keterampilan sesuai dengan tuntutan dunia kerja

Manfaat
1. Meningkatkan citra Sekolah Menengah Kejuruan dan mempromosikan perkembangan kualitas performansi kerja yang dimiliki siswa.
2. Meningkatkan kerjasama yang lebih erat antara lembaga pendidikan SMK, dunia usaha dunia industri dan asosiasi profesi.
3. Memupuk persahabatan dan kerjasama secara nasional dalam membangun pendidikan menengah kejuruan.

Bidang Lomba dan Tuan Rumah
SMK Negeri 4 Probolinggo terpilih sebagai tuan rumah dalam bidang “Nautica” pada ajang Lomba Kompetensi Siswa yang dilaksanakan tanggal 24 – 27 Maret 2022. Hal ini merupakan kesempatan yang sangat berharga bagi sekolah kami, karena dipercaya untuk menyelenggarakan event tahunan ini.

Delegasi SMKN 4 Probolinggo


Semua ingin memberikan yang terbaik dalam lomba kali ini, khususnya SMKN 4 Probolinggo yang menjadi tuan rumah dalam bidang lomba “Nautica”. Kami mengirimkan perwakilan taruna dan pendamping untuk berpartisipasi dalam lomba kali ini. Adapun taruna yang mewakili adalah Ahmad Zaini Wahid dari kelas XII NKPI 2 dengan pendamping Bapak Iwan Setiawan, ST (Guru Nautika & Teknika)

Twibbon


Untuk memeriahkan gelaran lomba kali ini, kami menyiapkan twibbon agar bisa diupload pada postingan dan story sosial media masing-masing. Silahkan diunduh dan mengatur foto disini atau klik tombol dibawah

#smk #smkbisa #smkhebat #smkn4probolinggo #lks #lksjawatimur #2022

Scroll to Top